Cara Menghilangkan Jerawat

Berbagi Cara Seputar Menghilangkan Jerawat dan Bekasnya Secara Alami

Cara Menghilangkan Jerawat Secara Tradisional

Cara Menghilangkan Jerawat Secara Tradisional | Jerawat adalah salah satu persoalan yang kadang membuat jengkel. Jerawat yang sesukanya timbul di bagian wajah yang menjadi pusat perhatian, jerawat yang membuat wajah tidak mulus lagi, atau jerawat yang timbul di tempat-tempat yang tidak biasa. Semua ini adalah persoalan yang diakibatkan oleh “si bintik kecil merah meradang” jerawat.

Setiap penyakit pasti ada obatnya. Ya, memang benar. Ada berbagai macam cara yang dapat kita lakukan untuk mengatasi jerawat. Cara menghilangkan jerawat dengan obat-obatan yang dianjurkan dokter ataupun cara menghilangkan jerawat secara tradisional dan alami dapat kita pilih sesuai dengan keinginan dan budget pastinya. Karena mengatasi jerawat dengan obat-obatan atau klinik kecantikan yang terkadang relatif mahal harganya tidak dapat dinikmati oleh semua kalangan. Cara menghilangkan jerawat secara tradisional menjadi alternatif lainnya. Eits, tapi jangan salah, walau bahan yang digunakan adalah bahan alami, justru efek yang dihasilkan tidak kalah dan tidak mengandung efek samping.

Cara Menghilangkan Jerawat Secara Tradisional

Nah, ada dua bahan tradisional atau alami yang dapat Anda gunakan dalam mengatasi jerawat yang sudah sering digunakan, yaitu:

  1. Madu. Siapa yang tak kenal madu? Hasil produksi lebah madu ini memiliki banyak khasiat atau manfaat. Selain dipakai untuk pengobatan, konsumsi, dan kuliner, madu juga dapat digunakan untuk menghilangkan jerawat lho. Bagaimana caranya? Mudah sekali. Ambil satu sendok teh madu dan olesi ke bagian wajah yang berjerawat. Tetapi, saat mengoleskan madu ke wajah jangan memakai tangan kosong, karena tangan kita terdapat banyak kuman dan dikhawatirkan akan membuat jerawat meradang. Sebaiknya, gunakanlah kapas. Lumuri kapas dengan madu dan olesi ke wajah yang berjerawat. Setelah mengering, bilas dengan air bersih.
  2. Putih telur. Putih telur bukan hanya dapat disantap saja lho. Putih telur dapat kita gunakan untuk bahan tradisional dalam merawat kecantikan. Caranya adalah, pisahkan putih dan kuning telur. Putih telur yang sudah dipisahkan dari kuningnya kemudian dijadikan masker. Tetapi jangan lupa membersihkan wajah terlebih dahulu sebelum mengolesakan masker putih telur ke wajah. Selain dapat mengatasi jerawat, putih telur juga dapat mengencangkan kulit.

Nah, itu dia cara menghilangkan jerawat secara tradisional dan alami yang dapat menjadi referensi bagi Anda yang mempunyai masalah dengan jerawat. Selain mudah didapat, harga yang murah, menghilangkan jerawat secara tradisional dan alami tidak mengandung efek samping. Walau harus ekstra sabar, pastinya sebanding dengan ekspektasi Anda. Selamat mencoba.